sunscreen untuk kulit berminyak

Sunscreen adalah salah satu produk perawatan kulit yang memberikan perlindungan dari paparan sinar UV. Sunscreen untuk kulit berminyak lebih baik memilih produk dengan tekstur ringan.

Apakah Wajib Pakai Sunscreen Setiap Hari?

Salah satu basic skincare yang wajib digunakan, sebab paparan sinar matahari memiliki dampak buruk. Meskipun sinar matahari memproduksi vitamin D yang dibutuhkan oleh tubuh manusia.

Paparan sinar matahari memiliki pancaran 3 spektrum yaitu UVA, UVB, dan UVC. Dampak buruk dari 3 spektrum tersebut bisa mempercepat penuaan dini, kulit terbakar, flek hitam, meningkatkan risiko kanker, menimbulkan jerawat, dan kulit jadi lebih gelap.

Untuk itu, skincare yang wajib digunakan setiap hari yang paling utama adalah sunscreen. Semua jenis kulit wajah wajib menggunakannya setiap hari.

Sunscreen Untuk Kulit Berminyak

Cara memilih sunscreen untuk kulit berminyak, lebih baik memilih tekstur yang ringan. Biasanya kulit berminyak lebih cocok dengan tekstur berbahan dasar air. Sebab, tekstur bahan dasar air lebih mudah menyerap.

Sunscreen tekstur yang ringan seperti gel, lotion, atau krim. Tidak hanya memilih jenis tekstur saja, sebaiknya memilih sunscreen yang memberi perlindungan terhadap paparan sinar matahari.

Sunscreen board spectrum dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV. Seperti yang direkomendasikan American Academy of Dermatology untuk menggunakan sunscreen dengan nilai SPF minimal 30.

Dua rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak, Besti bisa coba gunakan Sunscreen Azarine Hydrasoothe Gel SPF 45 PA++++ atau Sunscreen Carasun Solar Smart UV Protector SPF 45 PA ++++.

Lebih Baik Pilih Sunscreen Azarine atau Carasun Untuk Kulit Berminyak?

Baca juga : Skincare Terbaik Untuk Kulit Berminyak

Keduanya merupakan produk skincare lokal. Banyak yang merekomendasikan sebagai sunscreen untuk kulit berminyak.

Namun, Besti punya beberapa poin yang bisa digunakan sebagai pertimbangan ya!

Tekstur Sunscreen Azarine Lebih Mudah Meresap

Tekstur Sunscreen Azarine

Dari segi tekstur, sunscreen Azarine lebih mudah dan cepat meresap di kulit wajah. Teksturnya seperti lotion sedikit cair, ketika diratakan tidak butuh waktu yang lama meresap di kulit.

Sebaliknya, tekstur sunscreen Carasun seperti whip cream. Agak lebih berat, tapi tetap mudah diratakan. Sayangnya, butuh waktu hingga 1 menit untuk menunggu produknya menyerap dengan baik.

Sunscreen Carasun Tidak Memiliki Aroma

Kalau sensitif dengan aroma parfume menyengat, lebih baik pilih sunscreen Carasun. Sebab, tidak ada aroma menyengat yang tercium dari produk ini.

Sedangkan, untuk Azarine ada aroma menyegarkan meskipun masih tergolong nyaman digunakan.

Azarine dan Carasun Termasuk Jenis Chemical Sunscreen

Keduanya memiliki 3 kandungan jenis sunscreen yang sama. Kandungan Butyl Methoxydibenzoylmethane, salah satu jenis chemical sunscreen untuk menyerap spektrum sinar UVA. Ethylhexyl Methoxycinnamate untuk melindungi dari UVB, dan Octocrylene untuk melindungi UVA dan UVB.

Sunscreen Carasun Ada Kandungan Silikon

Kekurangan dari sunscreen Carasun terdapat kandungan silikon. Salah satu kandungan skincare yang bisa menyebabkan pori-pori tersumbat.

Untuk jenis kulit wajah berjerawat, sebaiknya mencoba produk sunscreen lokal ini terlebih dahulu. Jika tidak menyebabkan permasalahan kulit seperti timbulnya jerawat, mungkin saja Carasun cocok di kulit wajah besti.

Hasil Akhir Lebih Matte Sunscreen Carasun

Tekstur Whip Cream Sunscreen Carasun

Meskipun keduanya bisa meresap dengan baik di kulit, sunscreen Carasun memiliki hasil akhir lebih matte. Dibandingkan Azarine yang terkesan dewy finish, bahkan seperti memakai moisturizer.

Nah, untuk Carasun produknya lebih lama stay di wajah dibandingkan Azarine. Mungkin karena hasil akhir yang lebih matte.

Kesimpulan

Kedua pilihan sunscreen untuk kulit berminyak tersebut memiliki kandungan antioksidan, anti peradangan, anti iritasi, anti aging, bisa melembabkan dan menghidrasi kulit.

Keduanya pun merupakan jenis chemical sunscreen. Hanya saja, tekstur yang berbeda dari sunscreen lokal ini memberikan kesan hasil akhir yang tidak sama.

Nah, pilih mana Azarine atau Carasun sunscreen untuk kulit berminyak? Jawabannya, tergantung kondisi kulit wajah dan tingkat kenyamanan kulit besti.

Jika memang tidak masalah dengan hasil akhir matte, coba saja pakai sunscreen Carasun karena tersedia 3 variasi ukuran dengan harga terjangkau.

Selengkapnya, besti bisa cek harga sunscreen Carasun atau Azarine disini. Semoga salah satu dari dua rekomendasi produk skincare lokal tersebut ada yang cocok ya untuk kamu!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *